Paska Kebakaran Gedung Polda Sumut, Kabid Humas: Tidak Ada Berkas - Berkas Yang Terbakar

    Paska Kebakaran Gedung Polda Sumut, Kabid Humas: Tidak Ada Berkas - Berkas Yang Terbakar

    MEDAN - Kebakaran yang terjadi di Gedung Ditreskriminal Khusus (Ditkrimsus) pada Kamis (25/8/22) malam, Kabid Humas Polda Sumut, Kombes Pol Hadi Wahyudi menjelaskan bahwa tidak ada korban maupun berkas - berkas yang terbakar, Jumat (26/8/22) Pagi.

    Informasi yang di himpun, Kabid humas Polda Sumut juga mengatakan yang terbakar ruangan staf subdit Tipikor yang berukuran 2x3 m dan tidak ada kerugian, kebakaran terjadi akibat arus pendek dari AC.

    "Bahwa yang terbakar hanya ruang staf Subdit Tipikor, luasnya kurang lebih dari 2x3 meter. Diduga api berasal dari arus pendek AC yang di bawahnya terdapat contener plastik berisikan tisu dan hensanitizer, " jelas Hadi.

    Hadi menambahkan, kejadian itu terekam cctv yang berada di ruangan tersebut.

    "Jadi berdasarkan pantauan cctv yang berada di ruangan tersebut, paska kebakaran terjadi akibat arus pendek AC dan tidak ada berkas - berkas yang terbakar atau pun korban serta tidak ada kerugian lainnya, " tutup Hadi. (Alam)

    medan sumut
    Alamsyah putra

    Alamsyah putra

    Artikel Sebelumnya

    Diduga Arus Pendek, Gedung Ditreskrimsus...

    Artikel Berikutnya

    Kunjungi Rumah Kerajinan Dekranasda, Hetty...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Hendri Kampai: Swasembada Pangan dan Paradoks Kebijakan
    Hendri Kampai: Negara Gagal Ketika Rakyat Ditekan dan Oligarki Diberi Hak Istimewa
    Hendri Kampai: Pemimpin Inlander Selalu Bergantung pada Asing
    Tony Rosyid: Ridwan Kamil Yang Jegal Anies
    Hendri Kampai: Harta Karun Indonesia, Jangan Sampai Jatuh ke Tangan yang Salah!

    Ikuti Kami